Selasa, 17 Mei 2016

Lulu Menjawab #2 "Kapan Nikah?"



Akhirnya Lulu Menjawab muncul lagi ke permukaan ya. Pascamenerima belasan pertanyaan dan semuanya harus kujawab dan kuposting. Walalu sedikit berbeda dengan Lulu Menjawab #1. Yup, gak ada video-videoan. Kenapa? Pertama karena kameranya punya resolusi gambar yang gak mumpuni. Kedua, editing videoku butuh waktu banyak wkkwkwk klo dikerjakan sendiri. Ketiga, memikirkan apa kata orang-orang ngeliat aku muncul di channel pribadi youtube :D

Oke lupakan itu semua. Kita mulai Lulu Menjawab #2 ya...

Lulu Menjaab #2 menjawab pertanyaan yang dikirimkan ke Facebook.

Pertanyaan ke-1.



Nah ini yang ngasih pertanyaan cocoknya kita pasangkan ya. Dari pihak laki-laki ada Taufiq dan pihak perempuan ada Isma (semoga kalian berjodoh). Pertanyaannya mirip-mirip menyakitkan. Tapi wajar aja sih dipertanyakan untuk angkatan 91 seperti aku.

Dan Lulu menjawab, “Kalau gak Jumat, Sabtu atau Minggu mudah-mudahan gak hujan, dan menjadi keluarga sakinah, mawaddah, warahmah. Hahaha becanda.  Secepatnya di waktu yang sudah ditetapkan Allah.”

Udah ya,,,gak ada lagi pertanyaan serupa kan ya.

Pertanyaan ke-2.
Ini kayaknya Ibna lagi kangen sama aku ni. Alhamdulillah baik Ben. Dirimu gimana disana? Semoga kita semua dalam limpahan berkah gusti Allah, aamiin. Titip salam untuk Ibu, Abah, dan adik-adik ya. (Ibna kawan karib semasa S1)

Pertanyaan ke-3.
Zikri, I still remember you, of course. Long time no see. Widih, orang pertama ya Zik. Itu pasti karena ada kejadian salah kostum waktu Ospek ya. Makanya aku dikenal gitu wkwkkwk.
*Waktu ospek disuruh datang pake baju hitam putih, eh aku datang pake baju warna PINK. (Zikri juga temn semasa S1)

Pertanyaan ke-4.

Nah ini pertanyaan sudah mulai masuk level medium ya :D tergantung sudut pandang masing-masing sih.
Apa ya? Hm, paling gampang itu status facebook, foto instagram, senyum, tulisan di blog, informasi yangg aku dapat dan menurut aku orang juga bisa tau.

Niat awal untuk membagikan gak sih. Kayaknya lebih mengeluarkan unek-unek aja. Eh, update status karena ada informasi di kepala yang harus dikeluarkan, posting foto karena menurut aku pribadi foto itu indah,  memberikan senyum ya karena ada sesuatu yang pantes dikasih senyuman, ngeblog ya karena hampir mirip alasan dengan update status, yah begitu terus intinya “Mengeluarkan Unek-Unek”. Lalu mungkin berlanjut karena respon dari segelintir orang yang ngelike atau komen postingan aku. Itu aja, gak macem-macem.

Jadi, hahahha, belum ada yang aku kasih untuk orang-orang, terlepas dari aku yang gak tau apa kalian bisa mengambil faedahnya apa gak dari semua yang sudah aku posting.
Trims pertanyaannya Afrizal, Likers sejati :D

Pertanyaan ke-5.
Sebelumnya terima kasih untuk singgah di kolom komen status ini Bib.

Kabar kakak luar biasa baik. Semuanya unpredictable banget Bib, kita punya rencana tapi Allah sudah menentukan (ini untuk masa lalu). Dan untuk masa depan, belajar ikhlas, karena ketentuan Allah untouchable banget dah.

Pertanyaan ke-6.

Sebelumnya terima kasih Gigih untuk pertanyaanya.

Wokeh, pertama, gak ada perubahan pandangan tentang persma. Persma ya persma. Aku masih seperti yang dulu. Persma itu paling keceh. Untuk mahasiswa aku rekomen sekali untuk ambil UKM ini. Bayangkan, katanya kuliah hanya 25% dari dosen, 75%nya mahasiswa cari sendiri. Emang bisa? Ya Bisa la. Makanya jadi Persma. Hahahha. Gak segitunya sih, tapi lumayanlah membangun karakter mandiri, berani, dan keingintahuan yang besar.

Kedua, anak jalanan (sinetron di RCTI? hehehe), pengemis, dan gelandangan itu adalah ornamen jalanan ya. Aku gak bisa ngelakukan banyak sih, tapi pernah kemarin jadi staf di salah satu NGO, dan fokusnya ke situ. Jadi ornamen jalanan itu dikumpulkan dibuat rumah singgah dan diberi bimbingan berupa skill. Sebenarnya aku gak di project itu siuh, tapi staf lain melakukan itu untuk program mereka dan itu keren banget. Nantilah suatu saat bisa turun ke lapangan lagi.

Ketiga, hahahhaha sekarang jarang banget nonton tivi. Tapi sempat juga kemarin nonton Uttaran, Khali dan Gauri, Veera, Anandhi, Balveer,,,,,hahahha terus ja disebutin kwkk satu lagi Cinta Elif (Becanda, aku jarang nonton).

Okeh pertanyaan terakhir yang dikirimin via Facebook dari cewek mungil enerjik.

Pertanyaan ke-7

Oke adik mungil, terima kasih pertanyaanya. Ini udah masuk ke level advance ya heheheh.
Jujur, aku gak tau orang bisa mencontoh apa dari aku. Aku hanya seorang Pelajar jurusan Bahasa, Pengajar mata pelajaran bahasa, Penulis dan Blogger yang aku buat-buat sendiri, seorang Buzzer gara-gara dibayar per ratusan rupiah, seorang pencari ilmu agama, seorang introvert (masih belum tau hasil Stifin) dan ya itu lah aku. Kakak gak tau Ndah. Yang ini beneran angakt tangan deh! 

Oke gan, pertanyaan yang dikirimkan melalui Facebook sepertinya sudah dijawab semua ya...kalau ada ketinggalan sila komen dibawah. Atau mau kasih pertanyaan lain bisa komen dibawah.

Di postingan selanjutnya akan ada Lulu Menjawab #3 untuk pertanyaan yang dikirin melalui chat message. Sampai jumpa. Yang mau liburan bareng aku klik link disini Jalan-Jalan bareng Lulu, untuk pendaftaran klik ini Daftar Jalan-Jalan bareng Lulu hanya untuk kalian yang beruntung. See you.



7 komentar:

  1. aku mau tanyak lah kapan-kapan..
    tapi pertanyaan yg susah dijawab..
    hahaha

    BalasHapus
  2. oke, ntar ya..
    masih dirangkai

    BalasHapus
  3. kalo aku yang ditanya kek gitu, aku jawab "InsyaAllah pas akad"

    :)

    BalasHapus
  4. I just read it. Oh my God. Oh NO. Oh YES

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyalah, baru gajian, baru pasang paket wkwkwkwk

      Hapus