#Menceritakan Diri Sendiri
Senin, 13 Februari 2012
Bedanya dari Aku
Mungkin teman-teman cewek lain pada nunjukin tanda tanya "?" ke aku atau ngasih pandangan agak-agak tengil gitu.
Aku, cewek yang suka menjauh dari gerombolan cewek ini sebenarnya mengidap penyakit phobia.
phobia dengan geng cewek atau gerombolan cewek bising.
Bising jadi kata kunci untuk menjauh. Pasalnya gak tau kenapa kalau udah gabung bareng cewek-cewek itu bawaannya bakal nambah dosa dengan ngebicarain sesuatu yang gak guna.
Tapi sebenarnya tipe cewek itu ada dua. Tipe cewek serius dan gak serius.
Serius dan gak serius bisa dilihat dari cara mereka memilih topik pembicaraan dan cara mereka mengomentari sesuatu.
Tipe cewek serius ya seperti aku, aku gak tau ini namanya apa. Cuma aku ciptain kata-kata sendiri dengan label "cewek serius" jauh dari jangkauan keramaian sia-sia. Apa mungkin area yang aku tempati ini memang gak cucok buat berinteraksi dan mengeluarkan aura keperempuananku yang lain dari mereka. Coba bayangin mereka pada ngeluh capek, pada ngeluh ini itu gak bisa, dan grasak grusuk setiap kali mau ngelakuin sesuatu. Anehnya lagi diam-diam mereka suka ngebicarain orang lain.
Atau aku punya label gak normal sebagai cewek. tapi kalau ingin membela diri, kenapa mereka sellau punya topik pembicaraan yang tipis banget. Kenapa gak lebih bagus diam aja, atau baca buku motivasi, buat tulisan, dan ikut lomba. Kan perempuan gak gitu-gitu juga kali di stand up comedy nya Radit, dia bilang "Kalau cewek itu dah ketemu mereka selalu bising"
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Designed By Templateism | Seo Blogger Templates
"Coba bayangin mereka pada ngeluh capek, pada ngeluh ini itu gak bisa, dan grasak grusuk setiap kali mau ngelakuin sesuatu. Anehnya lagi diam-diam mereka suka ngebicarain orang lain."
BalasHapus--->ini lagi bicarain siapa? hhe
kalau lagi kesal, bisa-bisa kita g jauh beda.
tp emang, jd "serius" jauh lebih baik
#ikutansepakat d^^b